Monday, 11 June 2012

TAMASYA KE TRAVAASA HANA, KEPULAUAN HAWAII



Travaasa Hana adalah sebuah hotel yang terletak di kawasan Maui, kepulauan Hawaii. Jarak perjalanan yang memakan waktu tempuh selama 11 jam perjalanan dari Los Angeles menuju Honolulu tidak akan terasa berat, sebab tujuan Anda saat ini bukan untuk berbisnis, tetapi melakukan liburan yang menyenangkan di Hawaii. Hawaii adalah salah satu tempat pelarian orang-orang, khusunya Amerika,  di penjuru dunia selain Bali, ketika mereka terjebak oleh rutinitas pekerjaan yang melelahkan. Panorama alam yang hijau dan indah akan memanjakan mata Anda selama Anda berada di kepulauan surga ini.




Jika Anda ingin lebih merasakan sensasi surga tersebut, tetapkan tujuan wisata dan penginapan Anda ke sebuah tempat yang bernama Travaasa Hana. Lokasi yang sangat strategis, yakni berada di antara objek wisata eksotik seperti Taman Wainapanapa, Pantai Red Sand, dan Pantai Hanoa. Objek lain yang patut Anda kunjungi adalah sebuah taman eksotik yang bernama Taman Kahanu. Meskipun namanya telah dikenal oleh wisatawan, Hana adalah sebuah daerah terpencil sehingga kawasan ini sering dinamakan sebagai “surga yang terpencil”. Kawasan ini menyajikan keindahan eksotisme alam yang masih benar-benar alami. Bahkan ketika Anda baru membuka mata pun, pemandangan Anda telah dibuai oleh segerombolan kuda-kuda liar dan samudera yang biru di depan mata.

Travaasa Hana Hotel menyajikan fasilitas-fasilitas yang bisa disesuaikan dengan seberapa besar biaya Anda. Kamar hotel pun dirancang untuk memanjakan mata Anda, yakni setiap kamar memiliki balkon yang langsung mengarah ke samudera. Mata dimanjakan dan pikiran pun menjadi tenang kembali tanpa beban. Beberapa kamar pun dilengkapi dengan minibar dan penyeduh kopi. Ucapan “Aloha!”adalah ucapan akrab penduduk Hawaii kepada setiap wisatawan yang berkunjung ke Hawaii, sehingga benar-benar memanjakan liburan Anda. Kawasan ini sangat cocok bagi Anda yang hendak berbulan madu bersama pasangan tercinta. Seperti hipnotis, Travasaa Hana akan selalu menggoda wisatawan untuk kembali mengunjunginya kelak di kemudian hari. Tunggu apa lagi, kemasi ransel dan barang bawaan Anda dan berliburlah ke Hawaii untuk menikmati sensasi surga yang terpencil di tengah-tengah samudera

No comments:

Post a Comment